Dukung sidang sinode GKI ke-XVIII, Pemkab Waropen siapkan kapal Express Bahari 99E

oleh -500 views
Kapal Express Bahari 99 E saat hendak berlayar menuju Serui dari Pelabuhan Waren Waropen.(Foto. Rich)

Kilaspapua, Waropen – Selain menjawab kebutuhan masyarakat untuk transfortasi akses keluar masuk Waropen, kerjasama yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Waropen dengan PT. Belibis Papua Mandiri selaku pengelola Kapal Express Bahari 99E merupakan langkah persiapan mendukung kegiatan Sidang Sinode GKI di Tanah Papua ke XVIII di Waropen yang akan berlangsung pada Tahun 2022 mendatang.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Kabupaten Waropen, Isai Elihut Refasi. Ia menyebutkan bahwa dalam MOU yang disepakati, Pemerintah Kabupaten Waropen mensubsidi harga tiket penumpang sebesar 50 Persen khusus Warga Kabupaten Waropen selama dua bulan kedepan dan selanjutnya akan di evaluasi.

“Kita menjawab kebutuhan Masyarakat, dan Ini juga merupakan bagian dari kerja-kerja panitia Sidang Sinode bagian transfortasi. Maka kita mencoba menjalin hubungan kerja sama dengan perusahaan yang mempunyai armada dalam 2 bulan terakhir yaitu November dan Desember dengan MOU, kemudian nanti kita evaluasi untuk ditindak lanjuti tahun depan dalam satu tahun anggaran,” Ungkap Isai Refasi Saat ditemui di Pelabuhan Waren, Jumat (19/11/2021)

Lanjut Isai Mengemukakan, dengan adanya jalinan kerjasama tersebut akan lebih memudahkan koordinasi penambahan dukungan armada ketika pelaksanaan sidang Sinode nantinya.

“Tujuannya, ketika kita sudah jalin kerjasama, pada saat pelaksanaan sidang Sinode kita bisah minta sesuai dengan kebutuhan panitia untuk membantu transfortasi peserta sidang Sinode ke Waropen maupun keluar Waropen,” Ucapnya.

Sementara itu, Elisa P. Simanjuntak selaku HRD PT.Belibis Papua Mandiri mengatakan kerjasama antara pemerintah Kabupaten Waropen saat ini masih dalam uji coba selama 2 Bulan.

” Nanti bagaimana pelayanan kita dengan kepuasan masyarakat Waropen. Kalau memungkinkan kita perpanjang lagi melaui evaluasi dari Pemda,” kata Elisa.

Adapun persyaratan yang berhak mendapatkan subsidi yaitu penumpang yang memiliki kartu identitas warga Kabupaten Waropen, dan harus di tunjukkan pada saat pembelian tiket, sedangkan penumpang yang tidak warga Waropen akan di kenakan tiket dengan Harga Normal.

Untuk jadwal Kapal Express Bahari 99 akan berlayar Biak – Waropen – Serui setiap Senin, Rabu dan Kamis pukul 12:00 WIT sedangkang Serui – Waropen – Biak setiap selasa, Kamis, Sabtu pukul 11:00 WIT.

Dari pantauan awak media ini, di hari pertama berlayar dari pelabuhan Waren menuju pelabuhan Serui masyarakat yang ingin menaiki kapal tersebut cukup antusias, pemberangkatan perdana langsung dipantau Asisten 1 Setda Waropen Jaelani, Kepala Dinas perhubungan Isai Elihut Refasi, Angota DPRD Waropen Nixon Yenusi. (Rich)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *