Kilaspapua, Jayapura- Kodim 1701/ Jayapura menyerahkan sebanyak, 300 paket sembako kepada masyarakat di 3 RT Kampung Kibay, Distrik Arso Timur, Keerom, Papua.
Dandim 1701/Jayapura, Kolonel Inf Jerry Simatupang mengatakan, penyerahan paket sembako itu bertujuan untuk meringankan beban sekaligus bentuk perhatian Kodim Jayapura kepada masyarakat kampung Kibay,Distrik Arso Timur, Keerom,Papua disaat situasi Pandemi Corona atau Covid-19.
“ Penyerahan paket sembako akan dilakukan dengan cara door to door mengingat, masih berlakunya larangan berkerumun atau mengumpulkan masyarakat dalam jumlah besar. Rencana awal, diserahkan 100 paket sembako dulu namun total keseluruhannya berjumlah 300 paket sembako,” katanya, Jumat (10/4/2020).
Untuk pembagian, Dandim menjelaskan, dilakukan bertahap. “ Disini ada 3 RT nanti diserahkan bertahap. Sebenarnya, pada saat pembukaan mau diserahkan namun karena pembukaan tidak mengundang masyarakat, makanya kita serahkan sekarang ini,” jelasnya.
Sementara itu, Tokoh masyarakat kampung Kibay, Frengky Kuntui mengapresiasi penyerahan paket sembako dari Kodim Jayapura kepada masyarakat Kibay.
“ Sangat luar biasa, terimakasih apalagi kebetulan masyarakat sangat membutuhkannya mengingat saat ini, itulah kendala yang dihadapi masyarakat disini. Dan ini, patut diapresiasi dan saya secara pribadi mengucapkan terima kasih,” katanya.
Ditempat sama dikatakan, Kepala kampung Kibay, Charles Numbun menilai paket sembako yang diserahkan sangat luar biasa, sebab dengan itu membantu masyarakat kampung Kibay termasuk pembangunan 4 rumah dan 1 gereja.
“ Sementara kami takut Corona, namun bantuan paket sembako sangat luar biasa membantu kami masyarakat kampung Kibay apalagi kami berdiam di Kampung dan tidak kemana-mana. Saya mewakili masyarakat, TMMD Ke-107 sangat luar biasa,” ujarnya.(Adv)