Kilaspapua, Jayapura- Jelang laga tandang menjamu tuan rumah Persipura Jayapura, Tim Persewar Waropen digenjot latihan taktik dan strategi sekaligus sebagai latihan persiapan akhir di lapangan mandala Jayapura pada hari senin,(4/12/23).
Pelatih kepala Persewar Waropen, Eduard Ivakdalam kepada media ini mengatakan, kekalahan di kandang palu kemarin sudah dilupakan dan itu telah menjadi evaluasi bagi timnya guna hadapi laga tandang melawan tuan rumah Persipura Jayapura di Mandala Jayapura besok.
“ Kami sangat siap hadapi tuan rumah Persipura Jayapura. Memang di Palu kita kalah tetapi sudah di perbaiki dalam latihan dan para pemain sekarang fokus untuk melawan Persipura dengan tetap menjunjung sportifitas meskipun tim Waropen sudah pasti lolos ke babak 12 besar ,” katanya pada Pers Conference di Mandala, Minggu(3/12/23).
Pemain legenda Persipura yang berkostum Nomor 10 ini mengungkapkan, memang sewaktu di Palu tim sudah bermain bagus dan sempat didukung penonton di Palu, hanya para pemain Waropen terlena dengan permainan tuan rumah sehingga timnya kebobolan dan banyak peluang milik tim Waropen hanya tidak bisa dikonversi jadi gol, “ ungkapnya.
Kaka Edu sapaan akrabnya menambahkan, kondisi pemain saat ini sangat siap tidak ada yang mengalami cedera atau gangguan kesehatan sehingga dipastikan laga tandang di Mandala bakal seru dengan tensi tinggi karena kedua tim akan beradu rebut point baik Persipura maupun Waropen sendiri ,” tambahnya.
Kapten Persewar Waropen, Boas Solossa mengungkapkan, dia bersama rekan lainnya akan tampil penuh meraih point di kendang guna menghibur masyarakat Papua di Waropen, dan hasil ini akan menjadi evaluasi tim Waropen hadapi babak XII besar pegadaian liga 2 musim 2023/24 ,” ucapnya.(Dika)