Bupati Jayapura sosialisasikan pelaksanaan Kongres AMAN di Halal Bi Halal Forum SOPAN  

oleh -496 views
oleh
Bupati Jayapura saat diwawancarai wartawan dan menjelaskan tentang sosialisasi pelaksanaan AMAN ke-VI diwilayah adat Tabi.

Kilaspapua, Sentani- Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, SE.M.Si berkesempatan mensosialisasikan pelaksanaan Kongres Aliansi Masyarakat Adat ,(AMAN) ke- VI diwilayah Tabi pada acara Halal Bi Halal Forum SOPAN,(Solidaritas Paguyuban Nusantara) di SULE, Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Sabtu (28/5/2022).

Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M.Si kepada wartawan mengatakan, pelaksanaan AMAN ke-VI ini bukan kepentingan Papua semata melainkan nasional.

“ Kalau disini kita bisa ciptakan persaudaraan dan kekeluargaan agar terus masyarakat bisa duduk bicara yang melahirkan pikiran-pikiran untuk disumbangkan kepada bangsa dan negara,” katanya.

Menurut Bupati, organisasi AMAN ini terbilang lama apalagi yang akan berlangsung diwilayah Tabi ini merupakan yang ke-VI. Kongres ini rutin dilakukan dengan jangka waktu setiap 5 tahun sekali disetiap Provinsi seluruh Indonesia.

“ Jadi yang ke-VI ini bisa dikatakan istimewa sebab disitu akan dibicarakan Otsus dengan berdasarkan adat-istiadat dan budaya. Makanya, jika kongres itu berlangsung disini itu sangat relevan dengan kebijakan Pemerintah tentang kekhususan Papua berdasarkan adat- istiadat dan budaya,” ujarnya. Bupati.

Lebih lanjut dikatakan Bupati, semangat inilah yang akan terus kita gaungkan. Dari Papua kita serukan untuk persaudaraan tanpa ada batas-batas kepentingan apapun.

“ Kalau agama dan adat-istiadat ada masing-masing komunitas yang bisa memperkuat tetapi tujuan itu semua adalah kebaikan, nah kebaikan antar sesama itulah yang kita olah dalam kebersamaan tersebut agar persatuan dan kesatuan dalam negara Republik Indonesia yang penuh damai dan persaudaraan terus kita serukan,” katanya.

Sementara itu, Ketua SOPAN Kabupaten Jayapura, H. Karim mengatakan, kita siap mengamankan sekaligus mensukseskan pelaksanaan kongres AMAN ke-VI diwilayah Tabi.

“ Kita akan kawal Kongres AMAN itu hingga berlangsungnya pelaksanaan AMAN tersebut apalagi ada arahan langsung dari Bupati Jayapura sendiri,” katanya.

Soal tujuan halal bi halal, Ia menjelaskan, tak lain mempererat silaturahmi dan menjaga kebersamaan agar tidak ada celah mengkotak-kotakkan bagi semua suku bahkan paguyuban di Kabupaten Jayapura.

“ Jadi, momen ini dijadikan untuk merawat, menjaga, sekaligus mengembangkan kebersamaan ditanah Papua khususnya di Kabupaten Jayapura,” jelasnya.(Redaksi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *