Bupati Yunus Wonda Sebut Sekolah Pola Asrama Dinilai Sejalan Dengan Kabupaten Layak Anak  

oleh -970 views
Bupati Jayapura, Yunus Wonda

Kilaspapua, Sentani – Bupati Jayapura, Yunus Wonda menyebutkan, sekolah berpola asrama dinilai sangat bagus dan sesuai dengan program Kabupaten layak anak sebab melalui itu mampu membentuk karakter.

Bupati Yunus mencontohkan, penempatan bapak asrama, setidaknya dicari hamba Tuhan dari wilayah jauh. Hal itu bertujuan agar anak-anak yang berada diasrama tidak hanya mendapatkan skill saja tetapi terbentuk karakter kehidupan mereka selama diasrama.

“ Dengan begitu, mental anak-anak terbentuk sehingga dimanapun mereka bersekolah tidak lagi goyang sebab mental sudah terbentuk ,” kata Bupati Yunus kepada wartawan usai membuka kegiatan Lokakarya kabupaten layak anak,(KLA) dalam rangka implementasi upaya perlindungan anak melalui program kabupaten layak  anak di Kabupaten Jayapura  disalah satu hotel di Sentani, Selasa (19/8/2025).

Menurut Bupati Yunus, pembentukan karakter anak sedini mungkin mesti dilakukan sebab jika tidak maka akan tergilas perubahan mental yang luar biasa ,” ujarnya.(Redaksi)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *