Wabup Jayapura Himbau Masyarakat Dan OPD Hadiri Natal Pemda di Gedung Istora Papua Bangkit

oleh -735 views
Wakil Bupati,(Wabup) Jayapura, Haris Richard Yocku 

Kilaspapua, Sentani – Wakil Bupati,(Wabup) Jayapura, Haris Richard Yocku  menghimbau seluruh masyarakat Kabupaten Jayapura termasuk OPD dan keluarga agar menghadiri perayaan natal Pemda Kabupaten Jayapura tanggal 12 desember 2025 di Gedung Istora Papua Bangkit.

“ Diharapkan kepada kepala dinas pendidikan untuk menyampaikan informasi ini kepada seluruh guru dan siswa serta orangtua untuk bisa hadir bersama-sama merayakan natal pemda pukul 17.00 wit ,” himbau Wabup Haris usai memimpin apel pagi, Senin (8/12/2025).

Tak lupa Wabup Haris mengingatkan pakaian yang dikenakan.

“ Kalau perempuan memakai baju berwarna merah sedangkan laki-laki menggunakan baju berwarna hijau. Terserah baju yang dipakai bisa kaos atau kemeja  ,” ucapnya.(Redaksi)

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *