Kilaspapua, Jayapura- Sebagai bentuk kepeduliaan terhadap lingkungan, Pemuda Batak Bersatu,(PBB) Kota Jayapura menggelar Gerakan Bersama Penanaman 500 Pohon Bakau (Mangrove) Jembatan Holtekamp, Distrik Jayapura Selatan, Sabtu (30/7/2022).
Ketua Panitia, Korri Simbolon dalam sambutannya mengatakan, Kegiatan ini dilakukan tak lain kepeduliaan PBB terhadap lingkungan dalam menjaga kelestarian alam dan habitat sekitar.
“ Tentunya kita mesti bersama-sama menjaga lingkungan agar bisa diwariskan kepada generasi selanjutnya,” katanya.
Sementara itu, Ketua DPC PBB Kota Jayapura, Daniel Tarigan mengajak, Pemuda Batak harus peduli dengan lingkungan karena dampak lingkungan buat kita sangat besar terlebih untuk Mangrove.
“ Kami peduli karena kami hidup di Kota Jayapura tercinta ini. Jangan sepelekan Mangrove karena banyak manfaatnya,” ajaknya.
Maka itulah, PBB mengajak komunitas Kota Jayapura jangan diam saja. Mari kita buat Kota ini menjadi indah dan nyaman. Jangan kita kotori lagi, kita harus peduli sebagaimana Motto Kota Jayapura, “ Hen Tecahi Yo Onomi T ‘Mar Ni Hanased (Satu Hati Membangun Kota Untuk Kemuliaan Tuhan),” ucapnya.
Adapun yang menghadiri kegiatan tersebut antara lain, Garda Manguni, Komunitas Mangrove, GMM, Rapi Lokal Japut, Ikatan Masyarakat Maluku (IKEMAL), Kajari Jayapura, Kodim 1701/Jayapura, Kapolsek Jayapura Selatan dan lain sebagainya.(MPP PBB Kota Jayapura)



