Syukuran 4 tahun Pimpin Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw : Suka duka telah dilalui  

oleh -438 views
oleh
Bupati Jayapura saat menyerahkan potongan kue pada syukuran 4 tahun kepemimpinannya bersama Giri Wijayantoro sebagai Wakil Bupati Jayapura.(Foto. Tinus)

Kilaspapua, Sentani- Peluncuran buku Gugus Tugas Masyarakat Adat (GTMA) disalah satu hotel di Kota Sentani sebagai hadiah empat tahun kepemimpinan Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw dan Wakilnya Giri Wijayantoro.

Demikian hal dikatakan, Mathius Awoitauw pada saat memperingati syukuran empat tahun kepemimpinan Bupati Jayapura Mathius Awoitauw dan Wakilnya Giri Wijayantoro, yang berlangsung di Lapangan apel kantor Bupati Jayapura, Jum’at kemarin (11/12/2021).

“Selama empat tahun ini ada banyak hal yang telah kami lakukan untuk diwujudnyatakan. Namun dari semua itu yang terpenting bagi saya yang telah diwujudnyatakan adalah peluncuran buku GTMA, karena isi buku tersebut merupakan hasil kerja keras kami selama ini, yang mana tujuannya untuk membangkitkan kejayaan masyarakat adat. Sehingga bagi saya peluncuran buku ini merupakan hadiah yang luar biasa di momen ini,” ucap Bupati Jayapura Mathius Awoitauw kepada wartawan.

Menurutnya, pendekatan adat merupakan suatu solusi terbaik untuk  menata pembangunan di Papua khususnya di Kabupaten Jayapura. Sehingga dengan adanya hadiah ini dirinya merasa bersyukur dan sangat bangga, karena ada titik terang yang baik untuk membangkitkan kesejahteraan masyarakat melalui jalan budaya

“Jalan budaya merupakan solusi yang tepat untuk membangkitkan kesejahteraan masyarakat adat, dari kampung ke kota,”paparnya.

Disamping itu, Ia yang juga menjabat Ketua DPW Nasdem Papua tak memungkiri selama empat tahun kepemimpinannya, banyak suka duka yang dilalui pihaknya. Namun semuanya itu berjalan dengan baik,  sehingga pihaknya merasa bersyukur. Oleh karenanya pihaknya melakukan ibadah syukur.

“Beberapa tahun belakangan ini kan ada banyak masalah yang kami alami, yang mana paling besar itu, banjir bandang 2019, virus Covid-19, dan PON Papua. Namun semuanya itu kami lewati dengan baik , sehingga kami merasa bersyukur sekali kepada Tuhan karena dimasa-masa ini Tuhan hadir untuk membantu kami melewatinya,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dirinya berharap kekompakan dan kerjasama yang baik selama ini antara sesama pihak bisa terus ada. Karena untuk menyelesaikan suatau tantangan besar itu harus ada kekompakan dan kerjasama yang untuk menghadapinya.

“Selama ini memang ada banyak tantangan yang kami hadapi maupun ada juga banyak penghargaan yang kami raih. Suka dan duka ini mampu kami hadapi karena adanya kebersamaan dan kekompakan yang baik antara sesama pihak, sehingga semuanya dapat teratasi dengan baik. Oleh karena itu kami atas nama pemerintah kabupaten Jayapura ucapkan banyak terima kasih dan berikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh OPD, tokoh adat, organisasi kepemudaan dan lain-lainnya,” pungkasnya.(Tinus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *