Kilaspapua, Sentani- Forum Kerukunan Umat Beragama,(FKUB) Provinsi Papua sangat mengapresiasi terselenggaranya kegiatan silaturahmi kebangsaan TNI/Polri dengan FKUB Provinsi Papua. Kegiatan itu dikemas dalam diskusi bersama tentang pembangunan ditanah Papua.
Menurut, Ketua FKUB Provinsi Papua, Pdt. Lipius Biniluk bahwa, kegiatan ini terlaksana tak lepas dari komunikasi yang kami lakukan dalam hal ini dengan, Danlanud Silas Papare.
“ Memang beliau kami nilai komunikasinya sangat bagus terhadap tokoh-tokoh masyarakat khusus FKUB dan juga Persekutuan Gereja-Gereja Provinsi,(PGGP) Papua. Hampir 2 tahun kami saling berkomunikasi dengan baik. Ini sangat bermanfaat sebab ketika ada masalah cepat terselesaikan. Makanya hal ini mesti dipelihara secara baik,” katanya, Kamis (27/1/2022).
Lanjutnya, bertepatan masih suasana tahun baru dibulan Januari 2022, Beliau mengundang kami sebagai tokoh-tokoh lintas agama dalam kegiatan silaturahmi kebangsaan TNI/Polri dengan FKUB Provinsi Papua.
“ Ini luar biasa, kami semua datang duduk bersama mendengar beberapa hal. Harapannya komunikasi seperti ini terus berlanjut sebab Papua tanpa komunikasi akan sangat sulit. Makanya, komunikasi menjadi prioritas utama agar terjalin silaturahmi,” ucapnya.
Sementara itu, Danlanud Silas Papare, Marsma TNI Budhi Achmadi mengungkapkan, kegiatan ini bukan yang pertama sehingga ini sebagai wujud silaturahmi dari TNI/Polri untuk terus bekerjasama dan berkordinasi dengan tokoh agama, guna mewujudkan kesejahteraan dan keamanan di Papua.
“ Mereka dihadirkan sebab kami TNI/Polri yang butuh, sebagai dukungan kepada kami dalam rangka keamanan dan kesejahteraan di Papua,” ungkapnya.(Redaksi)