Kapolda Papua : 5.201 Personel PON diberikan kesempatan bersekolah

oleh -418 views
oleh
Kapolda Papua saat memimpin Upacara kenaikan pangkat anggota Polri dan PNS dihalaman apel Polda Papua.

Kilaspapua, Jayapura- Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D. Fakhiri menyebutkan memberikan kesempatan kepada 5.201 personel pelaksanaan PON untuk bersekolah guna menaikkan pangkatnya.

“ Personel yang terlibat itu dibagi dua yakni, pengamanan dan Kontigen. Kita berikan reward ini tentunya akan bersinergi apabila, dia ingin bersekolah dan itu akan menjadi salah satu pertimbangan utama untuk sekolah,” kata Kapolda usai memimpin  saat pelaksanaan Upacara kenaikan Pangkat Anggota Polri dan PNS Polri dihalaman Apel Polda Papua, Jumat (31/12/2021).

Walapun diberikan kesempatan sekolah, Kapolda mengungkapkan, kita akan memperhatikan beberapa penilaian tertentu bagi personel PON yang ingin sekolah tetapi ini akan menjadi perhatian utama bagi saya selaku Kapolda bagi untuk menaikkan statusnya dari Bintara menjadi Perwira termasuk ingin bersekolah lain guna menambah kemahirannya dalam melaksanakan tugas.

“ Diluar sekolah, bisa juga kita mengusulkan untuk kenaikan pangkat luar biasa. Ditahun depan tentunya akan ada, dan itu setelah bulan Januari kita akan usulkan,” ungkapnya.

Kapolda menyatakan, 5.201 orang diberikan penghargaan karena telah berkontribusi, berprestasi pada rangkaian beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan di Tahun 2021 diantaranya Personel Polri dan instansi terkait/mitra Kamtibmas yang terlibat dalam pengamanan PON XX Tahun 2021 sebanyak 4.831 orang, Personel Polri yang terlibat sebagai Atlet dan Pelatih PON XX Tahun 2021 sebanyak 49 orang, Personel Polri yang terlibat dalam Kontingen PON Papua XX tahun 2021 sebanyak 189 orang.

Kemudian adapun Personel Polri yang berprestasi dalam pelaksanaan tugas sebanyak 88 orang, Personel Polri Satker Polda yang telah purna tugas tahun 2021 sebanyak 32 orang, masyarakat pada perlombaan Bhayangkara Mural Festival (BMF) tingkat  Polda Papua tahun 2021 sebanyak 3 orang, Personel dan masyarakat yang terlibat sebagai pemateri dalam pelatihan dan keterampilan bagi anggota yang akan purna tugas sebanyak 9 orang.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K  menjelaskan, penghargaan ini dapat menjadi penyemangat serta memotivasi anda untuk terus berkarya dalam menjalankan tugas yang diemban untuk Polri.

Dalam beberapa kurun waktu terakhir kepercayaan publik kepada Polri sudah mengalami peningkatan. Menurut survei opini publik oleh lembaga survei indikator politik menunjukkan 80,7% menyatakan puas atas kinerja Polri dan Polri menempati urutan ketiga setelah TNI.

Tentunya, capaian ini bukan merupakan tujuan akhir, tapi pondasi awal dalam keberlajutan program transformasi menuju Polri yang Presisi. Kedepan kita akan terus konsisten dan meningkatkan capaian kinerja untuk menjawab perkembangan lingkungan strategis yang semakin cepat dan tidak menentu. Untuk mewujudkan harapan tersebut, Polda Papua harus mampu meningkatkan motivasi dan kinerja seluruh personelnya guna menjadikan personel Polda Papua yang unggul di era police 4.0.(Redaksi)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *