10 Juni Bandara Dibuka Untuk Penumpang, Sementara Pelabuhan Tanggal 8 Juni

oleh -1,005 views
oleh
Photo bersama peserta Pos koordinasi pencegahan dan penanganan infeksi Coronavirus disease 2019 (Covid-19) Provinsi Papua.

Kilaspapua, Jayapura- Setelah kebijakan Relaksasi Kontestual Papua dikeluarkan maka bandara dan pelabuhan yang sebelumnya dibatasi, kini sudah bisa terbuka bagi penumpang.

Menurut, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua,Reky Douglas Ambrauw,S.Sos, M.Si  usai penandatangan kesepakatan bersama Forkompinda dalam kegiatan Pos koordinasi pencegahan dan penanganan infeksi Coronavirus disease 2019 (Covid-19) Provinsi Papua  yang digelar disalah satu hotel di Kota Jayapura mengatakan, direncanakan pembukaan penumpang bandara dilakukan pada tanggal 10 Juni 2020 sedangkan untuk transportasi laut direncanakan dibuka tanggal 8 Juni 2020.

“ Tepat tanggal 8 Juni 2020, KM.Ciremai tiba di Pelabuhan Jayapura dengan membawa penumpang. Setibanya, penumpang diwajibkan mengikuti protokol kesehatan,”ucapnya.

Lebih jauh dikatakannya, untuk pembukaan bandara bagi penumpang, Dia menjelaskan, dilakukan secara bertahap namun  dikhususkan hanya rute dari Jakarta tujuan  Jayapura dan tidak ada sistem transit.

“Tanggal 10 Juni penerbangan bagi penumpang dengan rute dari Jakarta tujuan Jayapura dengan berpedoman pada protokol kesehatan,salah satunya menerapkan social distancing didalam pesawat,” katanya.

Soal penerbangan, Dia mengungkapkan, maskapai diberikan hanya 1 kali melakukan penerbangan dalam 1 minggu dalam arti, bergantian contohnya, bila hari senin maskapai Garuda maka hari selasa Batik begitu seterusnya bergantian sehingga semua maskapai mendapatkan giliran yang sama dalam 1 minggu. Tujuan,pengaturan penumpang di Bandara bisa lebih efektif,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *