Kilaspapua, Jayapura- Dari serahterima jabatan,(Sertijab) 2 Kapolres dan pelantikan Dirtahti dan Kayanma Polda Papua, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K minta kepada Kapolres Paniai dan Sarmi untuk meningkatkan cakupan vaksinasi.
“ Dua kapolres baru diminta tingkatkan vaksinasi tentunya dengan apa yang sudah dikerjakan oleh pejabat yang lama,” kata Kapolda usai memimpin kegiatan Upacara serah terima jabatan Kapolres Sarmi, Kapolres Paniai dan pelantikan Dir Tahti serta Kayanma Polda Papua diaula Rasta Samara Polda Papua, Jumat (28/1/2022).
Serahterima jabatan dua Kapolres Jajaran Polda Papua dan Pelantikan Kayanma Polda Papua berdasarkan Sprin Kapolda Papua Nomor: Sprin/61/I/Kep./2022 tanggal 25 Januari 2022 dan Nomor Sprin/62/I/Kep./2022 tanggal 25 Januari 2022 serta Nomor Sprin/63/I/Kep./2022 tanggal 25 Januari 2022.
Dimana, AKBP Harry Lanudjun, S.Sos., M.M yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Sarmi mendapat promosi jabatan sebagai Dirtahti Polda Papua. Sementara Kapolres Sarmi dijabat oleh AKBP Timur Santoso, S.I.K yang sebelumnya sebagai Kasubditkamsel Ditlantas Polda Papua.
AKBP Naomi Giay yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Paniai mendapat Promosi jabatan sebagai Pamen Polda Papua. Sementara Kapolres Paniai dijabat oleh, Kompol Abdus Syukur Felani, S.I.K yang sebelumnya sebagai P.S Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Papua.
Kompol Marthen W. Asmuruf, S.Sos., M.M yang sebelumnya menjabat sebagai P.S Kasat PJR Ditlantas Polda Papua mendapat promosi jabatan sebagai P.S. Kayanma Polda Papua.