Kilaspapua, Sentani – Kantor distrik Waibhu menggelar pelatihan pembuatan kerajinan tangan diaula balai pertanian Toware yang bersumber dari dana Otsus, Selasa (11/6/2024). Sekitar 100 orang masyarakat dari 7 kampung di distrik Waibhu menghadirinya.
Kepala distrik Waibhu, Jenny Deda kepada media ini mengatakan, kegiatan ini tak lain untuk memunculkan adanya kerajinan tangan dari distrik Waibhu yang bisa dikenal dikalangan masyarakat sehingga dengan itu menunjang perekonomian kehidupan masyarakat di kampung.
“ Narasumber yang didatangkan ini adalah orang yang berkompeten di Kabupaten Jayapura dan dia bernama Korinus Ohee, beliau memang pelopor seni lukis dan ukir di Kabupaten Jayapura dan kita bisa melihat hasil karyanya di Asei pulau ,” katanya.
Harapannya, ada masyarakat Waibhu yang muncul dan memiliki ciri khasnya apalagi disetiap wiilayah Sentani berbeda-beda seninya. Jadi ada ukiran yang berbeda dari setiap wilayah baik Sentani Timur, Sentani, Sentani Barat dan Waibhu.
“ Itu bisa tertuang didalam seni lukis yang sementara akan dilatih serta seni merias wajah sehingga khas dari Waibhu sendiri bisa dikenal juga dengan masyarakat, dampaknya mampu menaikkan kreatifitas dan perekonomian di distrik Waibhu yang tentunya hasil kerajinan yang dibuat, akan dipasarkan di Festival Danau Sentani,(FDS) tahun 2024 ,” harapnya.(Redaksi)