Ka Ops Damai Cartenz kunjungi 3 spot binaan Binmas Noken di Yahukimo

oleh -577 views
oleh
Ka Ops Damai Cartenz saat mengunjungi 3 spot binaan Binmas Noken di Yahukimo pada kunjungan kerjanya.(Foto. Humas Polda Papua)

Kilaspapua, Jayapura- Ka Ops Damai Cartenz, Kombes Pol Muhammad Firman,S.I.K, M.S.I mengunjungi 3 spot binaan Binmas Noken di Kabupaten Yahukimo, Papua, Kamis (3/3/2022). Adapun ketiganya antara lain, Peternakan Babi, Perikanan dan Pertanian.

Ka Ops Damai Cartenz Kombes Pol Muhammad Firman, S.I.K., M.Si, disela-sela kunjungannya menyampaikan, kunjungan kerja ini juga dirangkaikan dengan penyerahan bibit hewan ternak Babi, diberikan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Selain itu juga juga menyambangi Peternakan, Perikanan dan Persawahan. Dimana hal ini dilakukan untuk melihat perkembangan pembinaan Binmas Noken Kepada Masyarakat,” ucapnya.

Kabid Pertanian dan Peternakan Kabupaten Yahukimo, Neriap Balingga menyampaikan terima kasih, sebab dengan adanya Binmas Noken ini sangat membantu masyarakat untuk mengembangkan Pertanian dan juga peternakan,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *