Pemkab Jayapura Salurkan Bama Kepada 139 Kampung Dan Lima Kelurahan

oleh -508 views
oleh
Bupati Jayapura saat menyerahkan bantuan Bama secara simbolik kepada masyarakat Yakonde dampak pembatasan sosial akibat Covid 19 ini.(Foto. Diskominfo Pemkab Jayapura)

Kilaspapua, Sentani- Sebanyak, 139 Kampung dan lima kelurahan d Wilayah Kabupaten Jayapura menerima bantuan bahan makanan dan sabun pencuci tangan dan masker dari pemerintah.

Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw mengatakan, penyaluran bantuan bahan makanan berupa beras dan mie serta sejumlah peralatan kesehatan itu dibiayai dari alokasi dana kampung senilai Rp100 juta.

Hanya saja, sambungnya dari Rp100 juta itu disalurkan  dalam bentuk barang senilai lebih dari Rp31 juta dan sedangkan dalam bentuk uang tunai senilai Rp68 juta lebih.

“Itu dibiayai dari dana kampung. Dana kampung sendiri dianggarkan untuk bantuan kesehatan, sembako untuk ketahanan pangan,” kata Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw dalam bentuk siaran pers yang diterima Redaksi Kilaspapua.com, kamis (16/4/2020).

Maka dari itulah, Bupati berharap kepada setiap kampung supaya mengelola anggaran ini untuk kepentingan masyarakat misalnya untuk usaha-usaha pekarangan,  usaha ekonomi produktif dan juga pekerjaan-pekerjaan padat karya di kampung-kampung.

Menurutnya, untuk  beberapa bulan ke depan ini semua harus fokus pada pencegahan, pembatasan gerak  masyarakat dari kampung  ke kota dan   kemudian bantuan ketahanan pangan.

“Jadi sembako dan usaha-usaha ekonomi yang akan digalakan oleh maayarakat kampung. Mereka harus kembali aktif lagi untuk melakukan lagi usaha-usaha di kampung, kemudian  usaha usaha di kebun, usaha usaha di pekarangan, (supaya) semua  aktivitas di kota ini bisa dibatasi atau dikurangi. Karena kampung bisa menghasilkan sendiri untuk ketahanan pangan dan lain lain,”tambahnya.

Untuk diketahui, penyaluran  bahan makanan dan sejumlah alat kesehatan berupa sabun mandi, masker disalurkan serempak oleh pemerintah daerah disemua kampung. Dimana penyerahannya dilakukan secara simbolis di kampung Yakonde.

Dari data yang ada, jumlah kepala keluarga di kampungnya Yakonde saat ini  lebih dari 100 kepala keluarga. Namun pemerintah hanya memberikan bantuan bahan makanan dan sejumlah barang tertentu itu kepada 80 kepala keluarga. “Yang lainnya itukan ada  ASN dan yang mempunyai pekerjaan tetap, sehingga yang mendapatkan bantuan ini hanya warga yang terkena dampak,”ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *