Inovasi Cakupan Imunisasi Dari Puskesmas Ravenirara Diapresiasi, Kadis Kesehatan : Terbaik di Kabupaten Jayapura

oleh -988 views
Kepala dinas Kesehatan kabupaten Jayapura, Khairul Lie

Kilaspapua, Sentani- Kepala dinas Kesehatan kabupaten Jayapura, Khairul Lie mengapresiasi Jajaran puskesmas Ravenirara atas inovasi meningkatkan cakupan imunisasi yang dilakukan bagi masyarakat disana.

“ Tadinya, imunisasinya buruk sekali begitu inovasi itu dikerjakan cakupan imunisasinya sangat bagus bahkan terbaik di Kabupaten Jayapura dengan nilai cakupan mencapai 100 % ,” katanya kepada wartawan usai acara Lepas sambut dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura tahun 2022- 2023 dan Launching Gedung Publik Safety Center,(PSC) 119 Hasale Hokhosobo aula Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura, Rabu (18/1/2023).

Khairul menyebutkan, untuk mencapai cakupan, petugas puskesmas Ravenirara mencari semua anak yang ada disana.

“ Mereka melakukan door to door mencari anak terus diperiksa, ditanya sudah diimunisasi apa belum ?. Ketimbang menunggu kesadaran masyarakat untuk datang ke posyandu itu akan lebih susah, terkadang bila posyandu dibuka ada halangan seperti pergi ke pasar atau ke kebun. Mereka melakukan itu dalam waktu 1 tahun lalu menjalankan inovasi tersebut,” sebutnya.

Khairul menambahkan, atas inovasi yang dilakukan Unicef telah memberikan penghargaan kepada puskesmas Ravenirara berupa, laptop, printer,” tambahnya.(Redaksi)

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *