RSUD Yowari Kini Berstatus Akreditasi Paripurna

oleh -1,218 views
oleh
Direktur RSUD Yowari Sentani dr. Petronela Risamasu

Kilaspapua, Sentani-  Rumah Sakit Kebanggan Kabupaten Jayapura RSUD Yowari akhirnya mendapat penilaian Akreditasi Paripurna (Bintang 5) setelah melalui rangkaian penilaian yang dilakukan oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Indonesia.

Hal ini disampaikan oleh Direktur RSUD Yowari Sentani dr. Petronela Risamasu, Senin (20/3/2023)

Menurutnya, setelah melalui rangkaian Survei Akreditasi Tahun 2023, RSUD Yowari berhasil mendapatkan hasil penilaian Paripurna.

“Jadi tahun 2018 kita lulus Akreditasi dengan Madya sekarang kami ada peningkatan menjadi Paripurna, tentunya ini berkat doa semua pihak dan upaya terus menerus yang dilakukan oleh Rumah Sakit dan Pemerintah Daerah Kabupaten Jayapura, ” ujarnya.

Dikatakan, penilaian Akreditasi mencakup mutu dan keselamatan pasien, dimana ada 16 Pokja yang mengkoordinir pelaksnaaan peningkatan standar tersebut.

“Jadi beberapa hal selain pelayanan, sarana prasarna, sistem dan alur pelayanan, itu juga beberapa yang menjadi penilaian. Meskipun kami sadar sepenuhnya ini tidak membuat kami menjadi berbangga hati karena proses untuk meningkatkan pelayanan itu tidak pernah berhenti,” ungkapnya.

Direktur RSUD Yowari yang akrab disapa dr. Mala ini, menjelaskan jika support dari Pemerintah Kabupaten Jayapura selama ini ini cukup mendapat apresiasi dari lembaga yang melakukan survei tersebut.

Di sisi lain, Pihaknya terus berupaya untuk mempertahankan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Rumah Sakit sebagai pelayanan publik harus terus mempertahanankan pelayanan mutu dan selalu meningkatkatkan hal-hal yang perlu dilakukan terkait standar pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Sebelumnya, saat menghadiri survei tersebut Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo berharap dengan adanya proses Akreditasi Rumah Sakit ini dapat meningkatkan pelayanan RS Yowari agar dapat menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang aman, berkualitas dan terjangkau.

Perlu diketahui, RSUD Yowari kini mendapat penilaian Akreditasi Paripurna setelah sebelumnya menjalani Survei Akreditasi Starkes (Standar Akreditasi Kemenkes) oleh dr. Tumpal Simatupang, Sp. OG (K)., MH., MARS., FIDQua dan drg. Surjani Amarwati, MM., dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Indonesia, pada tanggal 6 Maret – 8 Maret 2023 lalu. (RZR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *