Penjabat Bupati Jayapura : 79 Guru PPPK Terima SK Pengangkatan, Diminta Jalankan Tugas Ditempat Masing-Masing 

oleh -1,187 views
Plt Kepala dinas Pendidikan saat mendampingi Penjabat Bupati Jayapura memberikan arahan kepada 79 guru PPPK yang menerima SK pengangkatan.

Kilaspapua, Sentani- Sebanyak, 79 guru dengan status Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja,(PPPK) menerima SK dari Pemerintah Kabupaten Jayapura. Penerimaan SK tersebut diawali dengan penyerahan secara simbolis kepada 3 guru PPPK dari Penjabat Bupati Jayapura disela-sela upacara memperingati hari kesaktian Pancasila yang digelar dilapangan apel Kantor Bupati Jayapura, Senin (2/10/2023).

Penjabat Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo kepada wartawan mengatakan, SK yang diterima para PPPK guru itu merupakan sebuah perjuangan dan pengabdian dari guru-guru honor yang saat ini telah diangkat menjadi guru PPPK.

“ Maka itu diharapkan kepada guru yang menerima SK PPPK diminta tetap semangat mengajar anak-anak kita di Kabupaten Jayapura, dimanapun nantinya bertugas baik wilayah 1, II, III dan IV . Jangan setelah menerima SK kemudian kendor bahkan tidak mau diwilayah yang jauh maunya di Kota. Itu tidak boleh, semua harus ada ditempat tugas masing-masing sesuai dengan distribusi guru yang diatur sehingga kegiatan Pendidikan di Kabupaten Jayapura tetap berjalan ,” katanya.

Pelaksana tugas,(Plt) Kepala Dinas Pendidikan,(Kadisdik) Kabupaten Jayapura, Eqberth Kopeuw mengungkapkan, 79 guru PPPK yang menerima SK itu dari formasi tahun 2022.

“ Mereka keseluruhan berjumlah 95 yang lulus seleksi perekrutan guru PPPK, sisanya 16 guru lagi masih menunggu SK PPPK. Saat ini guru PPPK keseluruhannya berjumlah 318 guru dan itu masih kurang ,” ungkapnya.

Eqberth menyebutkan, guru PPPK yang menerima SK tersebut merupakan guru SD dan SMP yang tersebar mengajar di 4 wilayah di Kabupaten Jayapura.

“ Harapannya, mereka bisa mengajar anak-anak kita dengan baik sebab mereka merupakan generasi masa depan , “ sebutnya.(Redaksi)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *