Tahun Ini, Bakti Kominfo Kembali Bangun 9 Tower BTS di Kabupaten Jayapura, Di Kampung Apa Saja ?

oleh -680 views
oleh
Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, ST

Kilaspapua, Sentani- Sebanyak, 9 site tower BTS Bakti Kominfo akan dibangun disejumah kampung diwilayah Kabupaten Jayapura tahun 2023. Hal itu tertuang didalam surat PT. IBS (Infrastruktur Bangun Sejahtera) dipaket ke-tiga tanggal 6 Januari 2023 melalui Bakti Kominfo.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, ST dalam Press Conference diruang kerjanya mengatakan, 9 site itu berada di Kampung Pagai,  Kamikaru di Distrik Airu, Kampung Braso di Distrik Kemtuk Gresi Selatan, Kampung Klaisu di Distrik Gresi Selatan, Kampung Beraf di Distrik Nimbokrang, Kampung Busario di Distrik Yokari, Kampung Nembu Gresi di Distrik Kemtuk Gresi, Kampung Sarmai Atas di Distrik Namblong, Kampung Marwai di Distrik Yokari,”katanya, Rabu (8/2/2023).

Maka itu, total pekerjaan bakti Kominfo untuk Non 3 T Quso. Ditahun sebelumnya 39 site ditambah tahun ini 9 site sehingga berjumlah 44 site.

“Saat ini sudah ada beberapa site yang telah berdiri di Kampung Beraf dan Kampung Marwai. Sementara lainnya masih drop logistic seperti, di Kemtuk Gresi, Braso, Klaisu,” ujarnya.

Untuk itu diharapkan kepada semua masyarakat di Kampung tersebut baik tokoh pemuda, ondoafi, wajib membantu Pemerintah daerah untuk mendukung suksesnya pembangunan 9 site ini hingga selesai,” harapnya.(Redaksi)

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *