Di Perayaan HUT RI Ke-78, Lantamal X Jayapura Gelar Upacara Pengibaran Merah Putih Dibawah Laut, Diikuti 46 Penyelam

oleh -507 views
Danlantamal X Jayapura bersama para penyelam siap melakukan  upacara pengibaran merah putih dibawah laut di Perayaan HUT RI Ke-78. (Foto. Dispen Lantamal X Jayapura)

Kilaspapua, Jayapura- 46 penyelam dari Lantamal X Jayapura, Jalasenastri Korcab X DJA III, Kodam XVII/Cenderawasih, Lanud Silas Papare, Polda Papua, Possi Papua, Bakamla Papua, Kakansar Jayapura dan Komunitas molo Jayapura ikut berpartisipasi di Upacara Pengibaran bendera merah putih bawah laut berukuran 2 x 3 m di Perairan Base G Jayapura, Papua tepat di Hari Ulang Tahun,(HUT) RI Ke-78 tanggal 17 Agustus 2023. Lokasinya berada di koordinat 010 32’00’’ S- 140  044‘ 16’’ T pada kedalaman 10-12 m dibawah laut.

Komandan Lantamal X Jayapura, Brigjen TNI (Mar) Ludi Prastyono, M.Tr. Opsla kepada wartawan mengatakan, Ini merupakan inisiasi Lantamal X Jayapura sebagai wujud memperingati Dirgahayu Kemerdekaan RI Ke-78 dengan tema “ Terus maju untuk Indonesia maju “.

“ Tidak sekedar didarat tetapi dilaut, mudah-mudahan dari Angkatan Udara juga ikut mengibarkan bendera merah putih diudara ,” katanya, Rabu (16/8/2023).

Adapun tujuan, Danlantamal mengungkapkan, tak lain membangkitkan semangat patriot generasi muda, meningkatkan jiwa patriotisme terutama di Papua sekaligus mengugah semangat kembali maritime domain awareness atau kepeduliaan kita terhadap lingkungan jati diri kita sebagai bangsa maritime khususnya generasi muda ,” ungkapnya.

Para penyelam yang tergabung didalam upacara pengibaran merah putih dibawah laut saat melakukan Latihan.(Foto. Dispen Lantamal X Jayapura)

Soal lokasinya diperairan Base G, Danlantamal menilai dasar lautnya sangat bagus berwarna putih, jernih yang menyimpan banyak histori atau catatan-catatan sejarah di Jayapura.

“ Harapannya, besok Upacara bisa dilakukan secara lancar dan aman dibawah laut ,” ucapnya.

Danlantamal menambahkan, kegiatan ini juga termasuk tradisi yang rutin dilakukan oleh Lantamal X Jayapura setiap tahun tepat ditanggal 17 Agustus perayaan HUT RI. Justru ini moment untuk melakukan kegiatan itu sebab jika tidak dilakukan justru dinilai salah.

“ Kegiatan serupa juga digelar di Nabire, Biak dan pulau terluar . Harapannya, semua wilayah di Indonesia juga ikut menggiatkannya ,” tambahnya.

Danlantamal dalam pesannya menyampaikan kepada generasi muda di Papua untuk semangat menjaga NKRI, peduli terhadap moment-moment bersejarah saat ini termasuk peduli terhadap laut dengan cara mengikuti selam bawah laut,” pesannya.

Rencananya kegiatan seperti ini akan kembali dilakukan tepat pada peringatan hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2023.

“ Kebetulan saya sendiri sebagai pembina Persatuan Olahraga Selam Indonesia,(Possi) Papua telah menginventarisir sekitar 75 alat selam ada di Provinsi Papua ,” ucapnya. (Redaksi)

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *