Dihari pertama nihil, Basarnas kembali lanjutkan pencarian seorang nelayan

oleh -479 views
oleh
Team Basarnas saat melakukan pencarian seorang nelayan dihari pertama yang diduga tenggelam disekitar Perairan Jayapura.(Foto. Humas Basarnas Jayapura)

Kilaspapua, Sentani-Team gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI/Polri dan potensi Sar lainnya saat ini masih melakukan pencarian terhadap seorang nelayan bernama, Faizal Nababan,(38) yang diduga tenggelam saat melaut di Perairan Jayapura.

Berdasarkan release yang diterima Redaksi KILASPAPUA.COM, Minggu malam (29/82/2021) bahwa, pencarian yang dilakukan sebelumnya saat ini telah dilanjutkan.

Kemarin, pencarian di mulai pukul 07.45 WIT, Tim SAR gabungan melaksanakan penyisiran dari LKP dan Longboat masyarakat melaksanakan penyisiran diarea ditemukannya peralatan korban. Namun hingga siang hari korban belum ditemukan sehingga team pencarian kembali ke posko untuk beristirahat.

Pencarian kembali dilanjutkan pukul 14.00 WIT, Tim SAR Gabungan kembali melaksanakan penyisiran Sorti 2 disekitar perairan Jayapura. Namun hingga sore hari pencarian masih nihil dan seluruh team Sar gabungan kembali ke posko dan tiba pukul 17.30 WIt. Operasi sar hari pertama ditutup sementara.

Kepala Basarnas Jayapura Sunarto menghimbau agar masyarakat lebih waspada saat melaut berhubung gelombang air laut yang tinggi ,masyarakat agar lebih mengutamakan keselamatan. Team Sar gabungan juga telah menyampaikan kepada nelayan dan kapal

” Yang melintas di sekitar LKP. Apabila melihat dan menemukan korban agar segera melaporkan kepada pihak Basarnas,” ucapnya, Senin (30/8/2021).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *