Kilaspapua, Jayapura- Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal menghimbau kepada masyarakat agar sadar dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus Corona.
Menurutnya, Pemerintah sangat peduli dan konsen terhadap covid-19 yang saat ini semakin meluas di Tanah Papua jika bukan tidak mungkin pertahanan dalam menjaga kesehatan akan jebol.
“Sekarang kita minta yang terakhir kesadaran dan disiplin dari masyarakat, kalau masyarakat tidak disiplin maka jebol pertahanan kita dalam kesehatan,” kata Klemen kepada wartawan usai acara Gebrak masker yang diprakarsai oleh Polda Papua, di Taman Imbi, Kamis (10/9/2020).
Untuk itulah, Wagub minta agar masyarakat harus ingat setiap kali memakai masker saat melakukan aktifitas di luar rumah, harus patuh agar supaya Papua bisa bebas dari wabah virus corona.
“Pakai masker, jaga jarak, pakai hand sinetizer, kita sembuh semua dan Papua bisa pulih, kami harap masyarakat harus pro aktif dan sadar,”pintanya.(Red)