Festival Kopi Papua 2023 Resmi Ditutup, Transaksinya Menunjukkan Peningkatan Signifikan

oleh -955 views
Penyerahan hadiah kepada para  juara di Penutupan Festival Kopi Papua 2023 oleh Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Kesra Papua didampingi Deputi Kepala Perwakilan BI Papua  

Kilaspapua, Jayapura- Festival Kopi Papua yang telah digelar Bank Indonesia perwakilan Provinsi Papua selama 5 hari  yakni tanggal 4-8 Agustus 2023 di Ex terminal lama, depan PTC, Entrop telah menunjukkan ada peningkatan transaksi yang signifikan. Hal itu diketahui dari perbandingan nilai transaksi tahun 2022 dengan tahun 2023.

“ Tahun lalu yang dilaksanakan selama 4 hari tercatat nilai transaksinya Rp 339 juta dibandingkan tahun ini, itupun yang dihitung baru kemarin transaksi sudah mencapai Rp 360 juta lebih ,” kata Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Papua, Tommy Andrias dalam sambutannya pada Penutupan festival Kopi Papua 2023 dan Gebyar Kemerdekaan RI Ke-78, Selasa  (8/8/2023).

Terkait itu, Tommy menilai bahwa, pelaksanaan festival kopi Papua tahun ini terbukti sukses penyelenggaraan kegiatan melalui sinergi dan kolaborasi antar instansi,” ucapnya.

Lanjutnya, dalam kesempatan ini juga pihaknya mendorong akselerasi digitalisasi sistem pembayaran yang dibuktikan sebagian besar transaksi yang terjadi di Festival Kopi Papua 2023 dilakukan menggunakan QRIS.

“ Melalui festival ini kita juga sekaligus mendorong agar transaksi non tunai mendominasi ,” ujarnya.

Sementara itu, Plh. Gubernur Papua yang diwakili oleh Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Kesra Provinsi Papua, Suzanna Wanggai dalam sambutannya mengungkapkan, terselenggarnya festival ini tak lain wujud kolaborasi antara Pemerintah Provinsi Papua dengan Kantor Bank Indonesia Perwakilan Papua serta intansi terkait.

Untuk itu, kami dari Pemerintah Provinsi Papua menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh yang mendukung sehingga festival ini berjalan dengan lancar hingga selesai.

“ Berbagai kegiatan sudah dilakukan seperti, eSports Competition, talkshow termasuk kompetisi lainnya. Tentunya, itu sebagai bentuk pengembangan UMKM Papua terutama industry kopi Papua yang kian hari menunjukkan eksistensinya ,” imbuhnya. (Redaksi)

Adapun para juara kompetisi di Festival Kopi Papua 2023

UMKM dengan Nominal Transaksi QRIS Terbanyak:

Juara 1: Kedai Pempek Musi 2108

Juara 2: Noken Clothing

Juara 3: Kopi Ruang Singgah

Manual Brew Competition

Juara 1: Jalu Mahendra

Juara 2: Rejha Prayoga

Juara 3: Dori Sitorus

Latte Art Competition:

Juara 1: Benedict

Juara 2: Ahlun Naza

Juara 3: Alfian Arisandi

Lomba e-Football:

Juara 1: Richard Tulaseket

Juara 2: Allen Yoku

Juara 3: Muh. Agung Azhari

 

Lomba PUBG:

Juara 1: JRB HERO

Juara 2: JRB EPIC

Juara 3: WAR OR DIE

Lomba Mobile Legend:

Juara 1: KAKZ CREEDENCE

Juara 2: LOKALITAS

Juara 3: MILLY XENON

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *