Kilaspapua, Jayapura- Pemerintah Provinsi Papua dalam hal ini, Dinas kesehatan kembali menerima Vaksin Covid-19 Sinovac tahap II. Hal itu diketahui, setelah tibanya 14 koli Vaksin Covid-19 jenis Sinovac di Bandara Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, Senin (25/1/2021).
Kepala bidang pencegahan dan pengendalian penyakit di Dinas Kesehatan Provinsi Papua, dr. Aaron Rumainum dalam release yang diterima Redaksi KILASPAPUA.COM bahwa, Vaksin Covid-19 yang baru tiba itu berjumlah 28.080 Ampul /dosis.
“ Tibanya vaksin itu untuk melengkapi persediaan vaksin yang sebelumnya,” katanya.
Ia membeberkan, Vaksin yang sebelumnya berjumlah 14.680 dosis sebagian sudah di distribusikan ke Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura dan Timika dan kini bersisa 2.080 dosis.
“ Sisanya akan kami distribusikan ke Kabupaten Keerom dan direncanakan dilaksanakan besok hari, selasa red ,” bebernya.
Untuk sisanya, kami akan distribusikan ke Kabupaten lain seperti, Merauke, Nabire, Yapen dan Wamena.
“ Kami sudah hubungi mereka. Untuk siapa saja yang sudah siap dalam hal ini gudangnya. Jika sudah siap, kami akan distribusikan. Jadi, ketika Kabupaten telah siap gudangnya, maka kami akan mendistribusikannya,” bebernya.
Masih katanya, saat ini vaksin yang akan dikirimkan karena dinyatakan siap adalah, Kabupaten Keerom dan Merauke, sedangkan yang lain masih ditunggu,” ujarnya.
Ia menambahkan, pendistribusian vaksin Covid-19 mengaju dari surat dari Kementerian Kesehatan.
“ Staf saya baru terima surat dari Kemenkes terkait distribusi vaksin Covid-19 disesuaikan dengan jumlah sasaran yang divaksin,” tambahnya.
Dari data yang diperoleh, rincian jumlah vaksin Covid-19 antara lain, 14 Koli berisi 1.960 Ampul / Dosis 1 Koli berisi 640 Ampul / Dosis sehingga jumlah keseluruhan sebanyak 28.080 Ampul / Dosis.(Redaksi)