Tak Hanya Ke Parpol, Pengurus Partai Gerindra Papua Juga Jalin Silaturahmi Ke Tokoh Agama

oleh -1,022 views
Ketua DPD Partai Gerindra Papua saat bersalaman dengan Uskup Jayapura saat melakukan silaturahmi.(Foto. Istimewa)   

Kilaspapua, Jayapura- Pengurus partai Gerindra Provinsi Papua saat ini tengah gencar menjalin silaturahmi. Tak hanya parpol bahkan tokoh agamapun dilakukan.

Hal itu terlihat dari silaturahmi yang dilakukan, Ketua DPD Gerindra Provinsi Papua, Yanni SH didampingi Ketua DPD Gerindra Papua Tengah, Otniel Hindom, Ketua Harian DPD Gerindra Papua, Giovanno Pattipawae, Ketua DPC Gerindra Kota Jayapura, Budi Dayani serta pengurus DPC Gerindra Kota Jayapura ke Keuskupan Jayapura, Senin (3/7/2023).

Menurut Yanni, silaturahmi dilakukan sebagai bentuk menjalin kebersamaan sehingga tercipta keharmonis dalam demokrasi antar sesama agama di Tanah Papua.

“ Sekaligus bertukar pikiran dan informasi dan kiranya berkenan memberikan doa dan dukungan kepada Bapak Prabowo Subianto untuk jadi Presiden RI 2024 – 2029, mendatang,” ujarnya.

Lanjutnya, tersisa 7 bulan Pilpres akan digelar sehingga partai Gerindra Provinsi Papua mempunyai satu maksud dan satu tujuan kepada Pak Uskup agar memberikan doa dan dukungannya kepada Ketua Umum kami, yaitu Bapak Prabowo Subianto. Karena cita cita mulia beliau untuk nusa dan bangsa, sebagai Calon Presiden Republik Indonesia 2024 2029 di kabulkan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujarnya.

Yanni mengungkapkan, peranan dari para tokoh tokoh agama, baik  Kristen, Muslim, Budha dan Hindu, tokoh masyarakat, tokoh perempuan serta tokoh pemuda sangat penting untuk kemajuan, kedamaian dan kesejahteraan Tanah Papua,” ungkapnya.

Yanni menjelaskan, meskipun beda pendapat dan warna dalam berpolitik namun dengan adanya pertemuan dan silaturahmi seperti ini akan terbangunlah sebuah komunikasi dan kearaban serta menjaga keharmonisan sehingga mencairkan kekakuan dan juga menjaga kualitas dalam Pilpres dan Pileg yang lebih berkualitas

“Apapun warna Partai kita, kita tetap berkompetisi secara baik, santun juga bermartabat. Dan dengan berdemokrasi satu tujuan menuju Papua yang lebih baik,” imbuhnya.

Sementara itu, Uskup Jayapura, Mgr. Yanuarius Theofilus Matopai You mengatakan, sebagai Pemimpin Gereja Katolik Keuskupan Jayapura ini dengan senang hati menerima kunjungan silaturahmi dari  Ketua DPD Gerindra Papua Ibu Yanni beserta jajarannya.

“Sebagai Uskup, dengan senang hati saya menerima kedatangan Ibu Yanni beserta rombongannya. Dan tidak menutup kemungkinan jika ada partai partai lain yang juga mau berkunjung kesini, saya juga menerima mereka dengan baik jika mereka mau minta waktu untuk bersilaturahmi dengan saya, seperti yang dilakukan Partai Gerindra saat ini,” jelasnya.

Menurutnya, ini satu kesempatan yang baik agar terus dilakukan untuk bersilaturahmi dengan para tokoh agama, dengan tokoh tokoh masyarakat, tokoh tokoh adat, supaya silaturahmi ini tetap terjaga sehingga komunikasi tidak pernah putus.

“Jadi saya harap silaturahmi seperti yang di lakukan oleh Gerindra Papua, dibawa Pimpinan Ibu Yanni perlu  diteruskan. Selain itu juga mendengar isi hati dari partai yang lain juga,”ujarnya.

Ia menilai melalui silaturahmi seperti ini juga dapat memupuk suatu kerjasama dengan pihak pihak yang lain termasuk dengan Keuskupan Jayapura.

“Dengan kesempatan seperti ini, kami juga bisa kenal Partai Gerindra itu seperti apa, maunya Partai Gerindra itu bagaimana. Dengan adanya kunjungan silaturahmi seperti ini kami juga bisa melihat figur Presiden yang di calonkan oleh Partai Gerindra sehingga kami pun bisa ikuti dan bisa tahu perkembangan,” ucapnya.

Hanya saja sebagai Pemimpin Gereja Katolik Keuskupan Jayapura,  ia juga berharap agar Presiden yang terpilih nanti itu dapat bertanggungjawab serta peduli terhadap masyarakat dan berusaha untuk membangun kesejahteraan masyarakat.

“Jadi, sosok Presiden besok ini adalah Presiden yang anti korupsi. Sebab korupsi di Indonesai ini sangat tinggi. Kami harap, Presiden yang terpilih nanti, dia dapat memperjuangkan kepentingan rakyat, memperjuangkan keadilan dan memperjuangkan kemakmuran juga kerukunan,  kedamaian. Khususnya di Papua ini,” imbuhnya.

Terlepas dari itu, saya mendoakan Bapak Prabowo sebagai Calon Presiden RI 2024 – 2029.

“Kami mendukung figur Presiden yang bisa membawa Papua ke arah yang lebih baik. Oleh karena itu harus bersatu demi satu tujuan  untuk menuju Papua yang lebih baik lagi. Jadi niat baik Ibu Yanni dan timnya bertandang ke sini akan di berkati oleh Tuhan. Semoga doa doa yang kita panjatkan dapat di dengar oleh Tuhan dan dikabulkan,” tuturnya

Namun Uskup Yan pun akui, Prabowo Subianto merupakan salah satu calon Presiden RI yang terbaik di 2024.

“Bapak Prabowo Subianto The Next President of Indonesia 2024. Ya kita doakan, yang penting beliau betul betul peduli dan ada hati untuk masyarakat sehingga dapat memperjuangkan kedamaian di Tanah Papua, serta dapat memperjuangkan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat kecil,” tekannya.

Untuk itu, jika 2024 Gerindra menang dan Bapak Prabowo terpilih sebagai Presiden kita nanti, saya harap akan terbangun suasana seperti ini.

“Yang kita harapkan ya suasana seperti ini. Sehingga terjalin suatu kerukunan, kedamaian, persatuan dan juga kesejahteraan untuk masyarakat. Kemudian dapat menekan tingkat korupsi. Jadi sekali lagi pertemuan pertemuan seperti begini yang saya harapkan,” harapnya. (Rilis)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *