Kilaspapua, Jayapura- Komandan Korem,(Danrem) 172/PWY, Brigadir Jenderal Izak Pangemanan menegaskan, siap memproses anggotanya bila ada yang terlibat sebagai pemasok minuman keras,(Miras) diwilayah pegunungan terlebih pada perayaan natal dan tahun baru ini.
“ Kami tidak segan-segan memproses sesuai aturan, jika ada anggota terlibat,” tegasnya kepada wartawan, Jumat (18/12/2020).
Oleh sebab itulah,untuk mencegah masuknya miras diwilayah Pegunungan dan perbatasan, pihaknya juga akan lebih mengintensifkan sweeping dilokasi pintu masuk, sehingga miras tak bisa masuk apalagi miras merupakan musuh kita bersama,” ujarnya.
Tak hanya miras, Katanya, kami juga mencegah agar narkoba seperti ganja juga tidak masuk diwilayah Pegunungan. Makanya, sweeping akan lebih ditingkatkan atau diperketat lagi,” katanya.(Redaksi)