Kilaspapua, Sentani- Guna mendukung pelaksanaan PON yang menyisakan beberapa hari lagi, PT Angkasa Pura I (Persero) gencar melakukan pembenahan dalam hal peningkatan pelayanan melalui pengembangan berbagai bandaranya, salah satunya adalah Bandara Sentani Jayapura.
Bandara Sentani Jayapura merupakan bagian dari salah satu Bandar Udara yang menjadi kedatangan dan kepulangan peserta Pekan Olahraga Nasional XX dan Pekan Paralimpik Nasional XVI Tahun 2020 di Provinsi Papua saat ini sedang ada pekerjaan beutifikasi Bandara dan overlay runway.
Progress sampai dengan tanggal 12 September ini, pekerjaan beautifikasi Bandara Sentani sudah mencapai mencapai 83,40 persen. Pekerjaan Beautifikasi ditargetkan selesai pada akhir September 2021.
Pada release yang diterima Redaksi KILASPAPUA.COM bahwa,adapun beautifikasi terminal dilakukan dengan merenovasi interior seperti di area keberangkatan, check in, kedatangan, toilet dengan mengadopsi kearifan lokal dan motif ukir khas Sentani. Selain beautifikasi terminal penumpang, juga dilakukan pelapisan landas pacu (overlay runway) untuk meningkatkan kekuatan landas pacu sehingga pesawat Boeing B737 800 NG dan Boeing B737 900ER dapat mendarat mulus, yang saat ini progress pekerjaannya sudah mencapai 90,76% juga untuk mendukung penyelenggaraan PON XX.
Untuk menghadirkan semarak PON, di Bandara Sentani juga dibuat instalasi booth, maskot, branding gate keberangkatan dan kedatangan, wall branding hall di area keberangkatan dan kedatangan.
Bandara Sentani memiliki landas pacu berdimensi 3.000 meter x 45 meter dengan kapasitas apron 13 parking stand untuk pesawat berbadan kecil (narrow body), 8 parking stand untuk pesawat kargo, dan 11 parking stand untuk pesawat kecil berbaling-baling (propeller). Adapun pesawat terbesar yang mampu dilayani saat ini yaitu B-737 800 NG dan 900 ER. Sementara gedung terminalnya memiliki luas 14.300 meter persegi (2 lantai) dan kapasitas ruang tunggu dapat menampung 2.045 orang.(Humas Angkasapura-1)