Gelar patroli, Polair Polres Merauke periksa surat-surat kapal dipesisir Pantai dan Muara Kali  

oleh -688 views
oleh
Personil Polair Polres Merauke saat memeriksa surat-surat kapal yang berlabuh dipesisir pantai dan muara kali.(Foto. Ist)

Kilaspapua, Jayapura- Polres Merauke menggelar kegiatan patroli dan pemeriksaan surat-surat kapal di Pesisir laut pantai lampu satu dan Muara kali Maro Merauke. Kegiatan itu dipimpin langsung oleh, Kasat Polair Polres Merauke AKP Burhanuddin, sabtu (6/3/2021).

Kasat Polair mengatakan, hal ini kami lakukan demi mencegah adanya tindakan-tindakan ilegal yang dilakukan oleh para ABK Kapal serta memeriksa kelengkapan Kapal seperti surat-suratnya.

“ Sementara dari hasil pemeriksaan terhadap kapal-kapal pencari ikan dan hasil laut yang dilakukan pemeriksaan hasilnya semua lengkap,” ujarnya.

Maka dari itulah, diharapkan  kepada para ABK dan para Nahkoda kapal bila melakukan pelayaran selalu memperhatikan keselamatan dan selalu memperhatikan cuaca dari BMKG. Bilamana cuaca tidak mendukung untuk melakukan pelayaran sebaiknya jangan dilakukan demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan demi keselamatan semua,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *