Kilaspapua, Jayapura- Pratu Dwi Akbar Utomo, salah satu satgas BKO aparat teritorial,(Apter) Koramil Persiapan Hitadipa,Kampung Hitadipa, Distrik Hitadipa, Kabupaten Intan Jaya, dikabarkan meninggal dunia setelah terjadi kontak tembak, Sabtu (19/9/2020) dengan kelompok separatis bersenjata,(KSB)
Kapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Arm Reza Nur Patria dalam releasenya yang diterima Redaksi KILASPAPUA.COM mengatakan, Saat ini jenazah sedang diurus proses evakuasi ke Timika.
“Aparat keamanan gabungan TNI dan Polri saat ini melaksanakan penyisiran di sekitar tempat kejadian,” katanya.
Satgas Apter yang bertugas di Provinsi Papua bertujuan untuk menyiapkan Koramil dan Kodim baru dalam rangka membantu pemerintah daerah melaksanakan pembangunan yang berkelanjutan yang pada akhirnya bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Papua,” ucap Kapendam.