Kilaspapua, Jayapura- Ratusan barang bukti hasil sitaan, temuan dan razia dari Satuan Resnarkoba Polresta Jayapura Kota dengan rincian 892 botol / kaleng minuman beralkohol berbagai jenis, sabu seberat 48 gram, Psikotropika jenis Pil Koplo sebanyak 150 butir dan ganja seberat kurang lebih 40 Kg dimusnahkan dengan cara dibakar dan dihancurkan di lahan kosong yang berada di Samping Bank BTN Jayapura, Kamis (21/12/2023).
Wakapolresta Jayapura, AKBP Deni Herdiana, S.E., S.H., M.M., M.H didampingi Pj Walikota Jayapura, Dr. Frans Pekey, M.Si mengatakan, pemusnahan ini dilakukan secara serentak seluruh Jajaran Se- Indonesia.
“ Ini digagas oleh Direktur Reserse Narkoba dibawah pimpinan Dir.Narkoba Mabes Polri. Dan ini memang dilakukan seluruh Indonesia pemusnahan barang bukti ,” katanya.
Wakapolresta mengungkapkan, pemusnahan barang bukti didapatkan setelah Jajaran Narkoba Polresta melakukan berbagai operasi baik itu terpusat dan kewilayahan dan ini hasilnya.
“ Berbagai barang terlarang berhasil disita yang memang tak boleh dikonsumsi masyarakat sebab itu iIegal ,” ungkapnya.
Harapan dengan upaya seperti ini bisa meminimalisir kejadian tak terduga diwilayah Kota Jayapura terlebih menjelang hari raya Natal 2023 termasuk tutup tahun baru, kita melakukan pencegahan sedini mungkin ,” harapnya.
Wakapolres menyebutkan, pencegahan tak dipungkiri bisa maksimal dilakukan tanpa ada kerjasama kita semua antara pengemban fungsi dan stakeholder yang ada ,” sebutnya.
Pj. Walikota Jayapura Dr. Frans Pekey, M.Si menyampaikan apresiasi kepada Jajaran Polresta Jayapura Kota terkhusus Satnarkoba Polresta yang telah bekerja keras dalam mengendalikan peredaran miras iIegal dan narkoba yang cukup marak di Kota Jayapura.
“ Kalau bicara miras ada yang berizin dan tak berizin. Yang tak berizin atau tak resmi itulah yang ditertibkan ,” ucapnya.
Sejumlah kejadian di Kota Jayapura, khusus kecelakaan dan tindakan kriminal, Pj Walikota menjelaskan, penyebab awalnya dari mengkonsumsi miras baik individu maupun berkelompok.
Maka itu dihimbau kepada generasi muda Papua, sayangi diri, masa depanmu karena itu jauhi miras dan narkoba. Kalau yang masih sekolah dan kuliah harus belajar untuk menjadi orang hebat di Kota ini membangun Papua ,” Imbaunya.(Redaksi)