Sebagai Bentuk Perhatian, Pemkot Bakal Salurkan Bantuan Sembako Bagi Wartawan

oleh -543 views
oleh
Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano didampingi Wakil Walikota.(Foto.Humas Pemkota Jayapura)

Kilaspapua, Jayapura- Pemerintah Kota Jayapura dalam waktu dekat bakal memberikan sembako kepada wartawan yang tergabung didalam organisasi PWI, IJTI, IJN , AJI dan lainnya, yang diperkirakan jumlah 145 orang. Hal itu sebagai bentuk perhatian,Pemerintah

“ Saya sudah dapat surat dari Ketua Persatuan Wartawan Indonesia,(PWI) Papua tercatat 145 orang wartawan akan mendapatkan sembako dari Pemerintah Kota Jayapura,(Pemkot),”kata  Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano saat menggelar video conference usai rapat bersama tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Jayapura, senin (6/4/2020).

Walikota mengatakan, pemberikan sembako itu, sebagai bentuk perhatian pemerintah Kota Jayapura kepada wartawan terhadap pandemi virus Corona atau Covid-19,terlebih saat ini karena bekerja dari rumah “ Semua wartawan akan terdata dulu, setelah itu baru disalurkan bantuan sembakonya,” katanya.(Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *