Kilaspapua, Yapen- Sebagai bentuk perhatian serius, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen terhadap penyebaran wabah virus corona atau Covid -19 yang saat ini telah masuk ke Indonesia maka, dibentuklah tim tanggap darurat Covid -19 dari RSUD Serui. Hal itu sebagaimana petunjuk Bupati pada rapat koordinasi bersama Komite Medik dan Staf dokter guna mempersiapkan ruangan isolasi ruangan isolasi, senin kemarin.
Direktur RSUD Serui, dr. Jhonny B. Abaa, M.Kes saat ditemui diruang kerjanya mengatakan, penyiapan ruangan isolasi dimaksudkan untuk mempersiapkan kemungkinan ada pasien yang terjangkit virus Corona sehingga akan mudah ditangani.
“ Adapun tim tersebut antara lain, perawatan pasien yang terinfeksi Virus Corona Ketuanya, dr. Henny Rumaropen, SpPD dengan Wakil Ketua Tim, dr Ratly ,SpPD sedangkan,Sekertaris, dr. Elia kurni yang juga menjabat sebagai, Kepala Seksi Medis di RSUD Serui,” ujarnya, kamis (12/3/2020).
Disamping itu, sambungnya, pihaknya juga telah membuat SPO namun masih menunggu APD (Alat Pelindung Diri ) baru bisa melakukan tindakan perawatan kepada pasien dengan suspect Corona,” katanya.(Andre)