22 Puskesmas Akan Jalani Bimtek di Yogyakarta, Ini Kata Kepala  Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura

oleh -381 views
Kepala dinas kesehatan Kabupaten Jayapura, Khairul Lie

Kilaspapua, Sentani – 22 Puskesmas di Kabupaten Jayapura akan menjalani Bimbingan Teknis,(Bimtek) di Yogyakarta. Tujuannya, untuk menjadikan 22 puskesmas tersebut menjadi BLUD,( Badan Layanan Umum Daerah).

“ Itu bertahap. Ada dua gelombang, gelombang pertama dalam minggu ini lalu disusul gelombang ke-2 minggu depan ,” kata Kepala dinas kesehatan Kabupaten Jayapura, Khairul Lie kepada wartawan disela-sela  peringatan Hari Kesehatan Nasional,(HKN) Ke- 60 dengan tema gerak bersama sehat bersama dihalaman Dinkes Kabupaten Jayapura, selasa (12/11/2024).

Selama Bimtek, Khairul, menyebutkan, mereka akan dilatih bagaimana percepatan BLUD di Puskesmas.

“  Kemarin sudah dilakukan pertemuan 4 hari pada Badan Layanan Umum Daerah seperti RSUD Yowari dan nanti system pengelolaan keuangan akan berbeda dengan lain khususnya bagi 22 puskesmas yang di BLUD kan ,” sebutnya.(Redaksi)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *