Hasil razia, Polres Jayawijaya sita belasan senjata tajam

oleh -444 views
oleh
Sejumlah sajam saat didapatkan Polres Jayawijaya dari hasil razia.( Foto. Humas Polda Papua)

Kilaspapua, Jayapura- Pada hari Kamis tanggal 10 September 2020, Kepolisian Resor Jayawijaya berhasil menyita belasan Senjata Tajam (Sajam) saat menggelar Razia di Jam Kota Hom-hom dan Pertigaan Lantipo.

Dalam razia tersebut Polres Jayawijaya berhasil mengamankan 18 (delapan belas) bilan Sajam, 4 (empat) unit sepeda motor tanpa dilengkapi dengan surat-surat, 2 (dua) buah Ketapel, 1 (satu) buah gunting, 1 (satu) botol Lem Aibon, 1 (satu) Jerigen CT dan 1 (satu) Bungkus Plastik berisi Miras jenis CT.

Kapolres Jayawijaya AKBP Dominggus Rumaropen, S.Sos, MM menyatakan bahwa kegiatan razia yang dilakukan di Kota Wamena yaitu razia terhadap senjata tajam dan juga benda-benda berbahaya lainnya terkait dengan perkembangan situasi yang harus setiap waktu terjaga dengan baik dan salah satu kegiatan yang kita lakukan adalah peningkatan kegiatan kepolisian seperti Patroli dan Razia.

Patroli dalam hal ini bukan patroli seperti biasanya namun Patroli Peleton dimana menggunakan kendaraan roda enam dengan kekuatan lebih banyak agar lebih tajam dan memberikan kenyamanan bagi semua aktifitas masyarakat di Kota Wamena, mengingat masih saja ada jambret sehingga volume razia kita tingkatkan di lokasi-lokasi yang sering terjadinya Pencurian dengan kekerasan (Curas).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *