BNN Kabupaten Jayapura Sebut Asal Ganja Tak Hanya Dari PNG Tetapi Ada Juga Ditanam

oleh -907 views
Kasubbag Umum BNN Kabupaten Jayapura, Yulius Panggau

Kilaspapua, Sentani- Kasubbag Umum BNN Kabupaten Jayapura, Yulius Panggau menyebutkan, asal ganja yang selama ini didapatkan pihaknya tak hanya dari PNG tetapi juga ada yang ditanam didalam rumah.

“ Kalau ganja kebanyakan asalnya dari PNG (Papua New Guinea) tetapi diwilayah Sentani ada juga yang tanam. Ada yang tanam didalam rumah, ada ditanam dikebun-kebun. Itu informasi yang kami dapatkan dari masyarakat namun ketika kami mau turun ke lapangan sudah hilang ,” katanya kepada wartawan pada saat Press Release BNN Kabupaten Jayapura tahun 2023, Rabu (13/12/2023).

Untuk itulah, Ia mengungkapkan, BNN Kabupaten Jayapura telah memetakkan tempat yang  rawan terhadap penggunaan narkotika jenis ganja seperti di Sentani Kota, Yahim, Harapan, Depapre Kota.

“  Makanya, kami selalu mengajak masyarakat untuk melapor ke BNN bila ada anggota keluarga sebagai pengguna narkoba. Tetapi selama ini tak ada yang melapor dan itu disebabkan karena malu ,” ungkapnya.(Redaksi)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *