Fungsi Dan Tugas Dinas Pertanian Mengelola SDM Dan SDA di Wilayah Kepulauan Yapen

oleh -737 views
oleh
Kepala dinas pertanian dan ketahanan Pangan Kepulauan Yapen, Ir. Wahyu Irianto.( Foto. Andre)

Kilaspapua, Yapen- Kepala dinas pertanian dan ketahanan Pangan Kepulauan Yapen, Ir. Wahyu Irianto menyebutkan, berdasarkan peraturan daerah,(Perda) No.5 tahun 2018 diikuti peraturan Gubernur,(Pergub) No.33 Tahun 2018 dijelaskan bahwa,fungsi dan tugas dinas pertanian adalah mengelola dua sumberdaya yakni, sumber daya manusia,(SDM) dalam hal petani dan sumber daya alam, (SDA).

Menurutnya, petani mesti terus dilakukan pelatihan sedangkan, sumberdaya lahan diharapkan tetap diupayakan dengan potensi sumber daya yang ada namun untuk saat ini dinilai masih kurang memaksimalkan,” katanya kepada dalam sesi dialog di ruang kerjanya,selasa (26/2/2020).

Lanjutnya, tugas pemerintah didalamnya hanya sebatas memfasilitasi semua kebutuhan masyarakat dalam mengembangkan usaha taninya tetapi kemandirian masyarakat melalui upaya menghidupi diri serta mengembangkan usahanya harus muncul,

“  Selain itu, tak di pungkiri dinas  pertanian belum mengoptimalkan penuh sarana prasarananya dimana, dinas ini memiliki 2 UPT peternakan , 1 UTP Perkebunan dan 1 UPT Pertanian, Jika dimaksimalkan dapat menjadi salah satu sarana untuk meningkatkan para petani,” ujarnya.

Untuk itulah, Dia mengharapkan dengan berbagai perubahan kebijakan pemerintah saat ini,setidaknya sedikit membawa perubahan perilaku masyarakat seperti, dana kampung yang dikelola masyarakat, tetapi ini merupakan tentang bagi, penyuluh pertanian untuk memberikan pencerahan kepada para petani, penyuluh pertanian di Yapen. Saat ini ada sekitar 65 orang yang memback up sebanyak 165 kampung, pengoptimalan peran penyuluh terus dilakukan namun saat ini kinerja penyuluhan sedikit menurun ungkap nya.

Sedangkan, untuk program prioritas yang harus dilakukan di Yapen adalah mereka akan terus mengupayakan menciptakan petani, dan menciptakan pekebun, dimana diketahui berdasarkan dominan pertanian di Yapen berdasarkan sejarah yaitu, penghasil kakao, menurutnya yang penting saat ini, kita akan mengembangkan komoditi yang bisa menjamin masyarakat agar bisa memperoleh pendapatan yang pasti,” ucapnya.(Andre)

 

Keterangan Foto :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *